Workshop Penulisan Proposal Penelitian, Opini Media Massa, dan Artikel pada Prosiding ber-ISSN

Program Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum UGM menyelenggarakan kegiatan Workshop “Penulisan Proposal Penelitian, Opini Media Massa, dan Artikel pada Prosiding ber-ISSN” pada Rabu, 6/03/2024 sampai Kamis, 8/03/2024. Workshop yang dilaksanakan di Ruangan 3.1.2 Fakultas Hukum UGM ini dihadiri oleh 130 mahasiswa yang mengambil mata kuliah Metode Penelitian Ilmu Hukum.

Workshop ini menghadirkan Dr. Destri Budi Nugraheni, S.H., M.S.I. dan Anggita Mustika Dewi, S.H., M.Kn. selaku narasumber yang merupakan pengampu mata kuliah Metode Penelitian Ilmu Hukum. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan publikasi mahasiswa serta menyukseskan program penelitian dan publikasi mahasiswa yang dilaksanakan oleh Unit Riset dan Publikasi Fakultas Hukum UGM. Pada kegiatan ini, narasumber menjelaskan mengenai cara menemukan topik penelitian, cara menentukan permasalahan penelitian, hambatan dalam melakukan penelitian hukum, serta tips and tricks menulis opini media massa, artikel pada prosiding ber-ISSN, dan proposal penelitian untuk Hibah Penelitian Mahasiswa. Kegiatan ini ditanggapi dengan antusias oleh para mahasiswa yang banyak mengajukan pertanyaan selama sesi workshop berlangsung.

Kegiatan workshop ini merupakan bentuk komitmen Pengelola dan mahasiswa Program Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum UGM dalam meningkatkan kualitas pendidikan yang merupakan poin 4 dalam  Sustainable Development Goals (SDGs) melalui menyebarluasan gagasan melalui opini media massa, artikel pada prosiding ber-ISSN, atau proposal penelitian untuk Hibah Penelitian Mahasiswa.

 

Author

Pengelola Program Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum UGM.

Latest News

Delegation from Faculty of Law UGM Secures 2nd Place in the Japan International Youth Innovation Summit 2024

Aileen Abigail Alexandra, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) mewakili Indonesia dalam Japan International Youth Innovation Summit 2024. Aileen Abigail Alexndra bersama dengan …

PKPA Angkatan XI Fakultas Hukum UGM berkolaborasi dengan PERADI Suara Advokat Indonesia (SAI)

Halo, Sobat Justicia!   Fakultas Hukum UGM bekerja sama dengan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Suara Advokat Indonesia (SAI) menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat Angkatan XI …

Workhsop Judicial Review Mahkamah Konstitusi

Mahkamah Konstitusi sebagai the guardian of constitution (pengawal konstitusi) menjadi garda terdepan untuk menjaga dan mengakomodir hak-hak konstitusional warga negara. Dalam mengawal konstitusi, tentu peran …

Aileen Abigail Alexandra, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) mewakili Indonesia dalam Japan International Youth Innovation Summit 2024. Aileen Abigail …

Halo, Sobat Justicia!   Fakultas Hukum UGM bekerja sama dengan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Suara Advokat Indonesia (SAI) menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi …

Mahkamah Konstitusi sebagai the guardian of constitution (pengawal konstitusi) menjadi garda terdepan untuk menjaga dan mengakomodir hak-hak konstitusional warga negara. Dalam mengawal …

Kamis (14/03/2024) Dosen Departemen Hukum Perdata Dr. Taufiq El Rahman, S.H., M.Hum menjadi saksi ahli dalam Perkara Pembatalan Perjanjian Pengikatan Jual Beli …

Scroll to Top