Senam Bersama Membuka Rangkaian Perayaan Dies FH UGM

IMG_8562

Jumat (12/2) pagi, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) tampak ramai. Tidak seperti hari biasa dimana hanya terlihat mahasiswa dan dosen berjalan menuju kelas masing-masing. Kini dosen, karyawan, alumni, serta Korpagama memenuhi halaman kampus bersemangat mengikuti senam pagi. Kegiatan ini merupakan awal dari rangkaian perayaan Dies FH UGM ke-70 yang akan berlangsung hingga acara puncak berupaa cara Reuni Akbar dan Malam Apresiasi pada Sabtu (20/2).

Berbeda dari tahun lalu, perayaan dies tahun ini dinilai lebih besar dari tahun kemarin. “Ini (perayaan dies) berbeda dari tahun lalu. Nampaknya akan lebih besar,” ujar Prof. M. Hawin, S.H., LL.M., Ph.D., Dekan FH UGM. Salah satu indikatornya ialah jumlah alumni yang akan hadir dalam puncak acara. Di usianya yang ke-70 ini, Sigid Riyanto, S.H., M.Si mewakili Korpagama berharap FH UGM kedepannya semakin jaya. “(mudah-mudahan) Fakultas Hukum (juga) bias membawa watak hukum Indonesia menjadi lebih humanis dan berkepentingan bagi rakyat banyak,” imbuhnya saat memberi sambutan.

Turut hadir dalama cara ini, Wakil Rektor UGM Bidang Kerjasama dan Alumni Dr. Paripurna, S.H., M.Hum., LL.M. Pembukaan Dies ditandai dengan pelepasan balon yang lanjutkan dengan seman bersama. Berbagai bingkisan menarik dipersiapkan untuk segenap peserta senam yang beruntung. (Lita)

TAGS :  

Latest News

Dua Mahasiswa UGM Raih Beasiswa ke Leiden Belanda, Belajar Kembangkan Riset Sosio Legal

Dua mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada angkatan 2020, Alfatania Sekar Ismaya dan Raihan Khrisna Amalia, berhasil meraih beasiswa penuh untuk program Erasmus+ International Credit …

Diskusi Pentingnya Proses Demokrasi Dalam Internal Partai Politik, FH UGM Bersama Kemenkumham Gelar Studium Generale

Keberadaan partai politik (parpol) sebagai institusi dalam demokrasi berfungsi untuk menjembatani berbagai kepentingan antar warga negara maupun antara warga negara dengan lembaga-lembaga negara. Dalam hal …

Fakultas Hukum UGM Raih Kenaikan Peringkat dalam QS by Subjects 2024

Sebuah pencapaian bagi Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada dalam QS World University Rankings (WUR) by Subject. Di tahun 2024 ini, Fakultas Hukum UGM berhasil bergerak …

Dua mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada angkatan 2020, Alfatania Sekar Ismaya dan Raihan Khrisna Amalia, berhasil meraih beasiswa penuh untuk program …

Keberadaan partai politik (parpol) sebagai institusi dalam demokrasi berfungsi untuk menjembatani berbagai kepentingan antar warga negara maupun antara warga negara dengan lembaga-lembaga …

Sebuah pencapaian bagi Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada dalam QS World University Rankings (WUR) by Subject. Di tahun 2024 ini, Fakultas Hukum …

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) menggelar penyuluhan hukum bertajuk Pemberdayaan Masyarakat Desa Melalui Pemahaman Hukum Transaksi Adat untuk Mendukung Tujuan Pembangunan …

Scroll to Top