“Explorefoodsmg” Milik Yonna Aparacitta Raih Juara II dalam Entrepreneurship Mahasiswa Camp

Delegasi Fakultas Hukum, Yonna Aparacitta (2020) berhasil meraij Juara II dalam Entrepreneurship Mahasiswa Camp (EMC) pada Jumat (24/11/2023). Entrepreneurship Mahasiswa Camp (EMC) sendiri merupakan program yang diselenggarakan oleh Ditjen Bimas Hindu Kementerian Agama Republik Indonesia. Rangkaian acara EMC terdiri dari seleksi administrasi, bootcamp online dan offline, serta grand final yang diikuti oleh individu dengan tujuan untuk menumbuhkembangkan semangat berwirausaha mahasiswa Hindu pada perguruan tinggi di Indonesia. Tahun ini, EMC diikuti oleh 197 mahasiswa dengan 20 peserta terpilih mengikuti kegiatan bootcamp yang dilanjutkan dengan acara grand final yang diselenggarakan di Pusdiklat Kementerian Agama RI di Ciputat, Tangerang Selatan.. 

Dalam kegiatan Bootcamp, para peserta mendapatkan pelatihan dan materi seputar entrepreneurship serta input untuk mengembangkan bisnisnya dari para ahli di bidang wirausaha. Ahli yang menjadi coach dalam bootcamp ini ialah  IPG Mudarsa, Ajik IP Ngurah S, KS Arsana, Nyoman Widya, dan Pande KYB. Bootcamp kemudian dilanjutkan dengan grand final. Di tahap ini, tiap-tiap finalis diminta untuk memaparkan bisnis atau usaha yang mereka geluti ataupun yang masih berupa ide bisnis. Dari 20 grand finalis, dipilih 5 peserta terbaik yang kemudian menjadi  Juara 1,2,3, Harapan 1, dan Harapan 2. 

Rangkaian EMC ini ditutup dengan grand award yang dilaksanakan di Kementerian Agama RI, Jakarta Pusat. Grand awarding ini dihadiri oleh oleh Wakil Menteri Agama Republik Indonesia, Saiful Rahmat Dasuki, dan Direktur Pendidikan Ditjen Bimas Hindu, Trimo, beserta jajarannya. Yonna  Aparacitta berhasil meraih Juara II Entrepreneurship Mahasiswa Camp 2023 dengan membawakan bisnis yang telah digeluti bersama partnernya. Bisnis yang bernama “Explorefoodsmg” merupakan bisnis yang bergerak di industri kreatif yaitu bisnis jasa digitalisasi dan publikasi usaha kuliner. 

 

Author Yonna Aparacitta

Latest News

Tim Nakamoto Berhasil Raih Juara 3 dalam HIMSLAW Legal Competition BINUS

Denny Wijaya (2021) dan Nicholas Aurelius Karosta (2021) berhasil meraih Juara 3 dalam perlombaan Legal Opinion HIMSLAW Legal Competition BINUS. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Prodi …

Delegasi SPECIALITY Raih Juara 3 dalam Kompetisi Debat Indonesian Law Debating Competition

Komunitas Speech and Law Debate Society (SPECIALITY) FH UGM yang diwakilkan oleh Hasna Rufaidah (2022), Anika Minerva Promono (2023), dan Letisia Ortiez Anggriansyah (2022) berhasil …

Workshop Pendampingan Manajemen Pengelolaan Jurnal dan Website Berbasis Open Journal System di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) terus berupaya meningkatkan kualitas dan jumlah jurnal akademiknya sebagai bagian dari komitmennya dalam mengembangkan dunia akademik, menunjang Tri Dharma …

Denny Wijaya (2021) dan Nicholas Aurelius Karosta (2021) berhasil meraih Juara 3 dalam perlombaan Legal Opinion HIMSLAW Legal Competition BINUS. Kompetisi ini …

Komunitas Speech and Law Debate Society (SPECIALITY) FH UGM yang diwakilkan oleh Hasna Rufaidah (2022), Anika Minerva Promono (2023), dan Letisia Ortiez …

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) terus berupaya meningkatkan kualitas dan jumlah jurnal akademiknya sebagai bagian dari komitmennya dalam mengembangkan dunia akademik, …

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara penting dalam dunia akademik, yaitu peluncuran dan bedah buku “Indonesian Yearbook of International Law …

Scroll to Top