Prodi MHBK Gelar Visitasi AMI untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Jumat (11/10/2024), Program Studi Magister Hukum Bisnis dan Kenegaraan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada telah menyelenggarakan Visitasi Audit Mutu Internal (AMI). Acara ini berlangsung dari pukul 09.00 hingga 12.00 WIB di Ruang A.201 Fakultas Hukum UGM. Adapun kegiatan ini merupakan bagian penting dari wujud upaya meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di UGM, khususnya pada program studi Magister Hukum Bisnis dan Kenegaraan. 

Visitasi AMI ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk auditor AMI, pimpinan program studi, staf akademik, dan perwakilan dari Unit Jaminan Mutu dan Inovasi Akademik. Pada kegiatan visitasi ini, Dr. Tular Sudarmadi, M.A. dan Ir. Tri Satya Mastuti Widi, Pt., M.P., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN Eng. bertindak sebagai auditor. Sementara itu, dari program studi Magister Hukum Bisnis dan Kenegaraan diwakili oleh Ketua Program Studi, Irna Nurhayati, S.H., M.Hum., LL.M., Ph.D., dan Sekretaris Program Studi, Dr. Totok Dwi Antoro, S.H., M.A., LL.M.

Pelaksanaan visitasi AMI ini pada dasarnya merupakan bentuk dari komitmen Prodi MHBK terhadap perwujudan dari Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya Tujuan 4 SDGs tentang Pendidikan Bermutu. Dengan melakukan audit ini, Prodi MHBK dapat mengidentifikasi area-area yang perlu ditingkatkan, memastikan dapat memberikan kualitas pengajaran yang optimal, serta dapat mempersiapkan kelahiran dari lulusan yang berkompeten dalam bidang hukum bisnis dan kenegaraan. Lebih lanjut, kegiatan ini juga turut menunjukkan pentingnya kerjasama antara berbagai pemangku kepentingan dalam menjaga dan meningkatkan mutu pendidikan tinggi. 

Melalui kegiatan ini, pimpinan program studi, staf akademik, dan Unit Jaminan Mutu dan Inovasi Akademik telah mendemonstrasikan pendekatan bersama yang dilakukan secara menyeluruh dalam melaksanakan pengelolaan mutu pendidikan. Pendekatan ini sejatinya berjalan seiringan dengan Tujuan 17 SDGs yang menekankan pentingnya kemitraan guna mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan. Melalui Visitasi AMI ini, Program Studi Magister Hukum Bisnis dan Kenegaraan Fakultas Hukum UGM diharapkan dapat terus senantiasa meningkatkan kualitas pendidikannya, menghasilkan lulusan yang berkualitas unggul, dan dapat berperan serta dalam memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan hukum di Indonesia.

Penulis: Nazwa Adlina (Part Timer MHBK)
Editor: PR

TAGS :  

Latest News

Informasi Tes Substansi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada Seleksi Gelombang II 2025/2026

A. Materi Tes Substansi Pengantar Ilmu Hukum Pengantar Hukum Indonesia Hukum Perjanjian atau Perikatan Hukum Agraria atau Pertanahan B. Persyaratan Tes Substansi Membawa kartu identitas …

Legal Counseling in Sindutan Village Discusses Hierarchy of Legislation and Making of Village Regulations

Kamis, (27/2/2025), Fakultas Hukum UGM melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi Bantuan Hukum (PKBH) bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi DIY telah sukses melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum …

Enhancing Legal Awareness in Gading Village: UGM Faculty of Law, PKBH FH UGM, and the DIY High Prosecutor’s Office Hold Legal Counseling on Online Loans and Online Gambling

Kamis, (27/2/2025), Fakultas Hukum UGM melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi Bantuan Hukum (PKBH) bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi DIY telah sukses melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum …

A. Materi Tes Substansi Pengantar Ilmu Hukum Pengantar Hukum Indonesia Hukum Perjanjian atau Perikatan Hukum Agraria atau Pertanahan B. Persyaratan Tes Substansi …

Kamis, (27/2/2025), Fakultas Hukum UGM melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi Bantuan Hukum (PKBH) bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi DIY telah sukses melaksanakan …

Kamis, (27/2/2025), Fakultas Hukum UGM melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi Bantuan Hukum (PKBH) bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi DIY telah sukses melaksanakan …

Kamis (27/2/2025), Fakultas Hukum UGM melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi Bantuan Hukum (PKBH) bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi DIY telah sukses melaksanakan …

Scroll to Top