FH UGM Kembali Menggelar Pendidikan Khusus Profesi Advokat

IMG_2722Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) bersama Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia (DPN Peradi) kembali menggelar Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA). Sudah sejak tahun 2008 FH UGM menjadi mitra DPN Peradi untuk menyelenggarakan PKPA. PKPA angkatan ketiga tahun ini dibuka oleh Dekan FH UGM, Prof. M. Hawin., S.H., LL.M., Ph.D di ruang III.1.1 FH UGM pada Senin (29/8). Tahun ini, peserta PKPA mencapai delapan puluh enam orang dari berbagai universitas di Indonesia.

Para peserta PKPA akan menerima materi dari beberapa praktisi hukum, seperti jaksa, advokat, notaris, dan dosen. Para peserta PKPA juga akan menimba ilmu dari hakim, baik hakim pengadilan negeri (PN), pengadilan agama (PA), maupun hakim pengadilan tata usaha negara (PTUN). Selain itu, para peserta akan difasilitasi untuk menjalani try out ujian advokat sebelum ujian advokat Peradi digelar.

            Dalam sambutannya, Prof. M. Hawin berharap acara PKPA tahun ini dapat berlangsung dengan lancar. “Ini sangat bermanfaat bagi saudara semua , akan menjadi bekal jika saudara betul betul praktek menjadi advokat”, imbuh dosen Departemen Hukum Dagang itu. Pembukaan PKPA kali ini, pihak DPN Peradi diwakili oleh Wakil Sekretaris Jenderal DPN Peradi, Viator Harlen Sinaga, S.H.,M.H. Usai pembukaan PKPA,  Viator Harlen Sinaga langsung memberikan materi tentang fungsi dan peran organisasi advokat. (Fardi)

TAGS :  

Latest News

Delegasi Fakultas Hukum UGM Raih Juara 1 di HIMSLAW Legal Competition 2024

Delegasi El-Asah dari Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 dalam HIMSLAW Legal Competition 2024, sebuah ajang kompetisi …

Seminar Nasional Kolaborasi Departemen Hukum Bisnis Bahas Hak Paten

Selasa (26/11/2024), Departemen Bisnis FH UGM bersama dengan Magister Bisnis Hukum dan Kenegaraan (MHBK), Centre for Intellectual Property, Competition, and Dispute Settlement Mechanism Studies (CICODS), …

Musyawarah Proker, Mahasiswa Magister Hukum Kesehatan Fokuskan Pengabdian di DTPK

Jumat (23/11/24) Keluarga Mahasiswa Magister Hukum Kesehatan (KMMHKes) melaksanakan musyawarah program kerja tahun 2024-2025. Dihadiri oleh Plt Kepala Prodi Magister Hukum Kesehatan Dr. Heribertus Jaka …

Delegasi El-Asah dari Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 dalam HIMSLAW Legal Competition 2024, …

Selasa (26/11/2024), Departemen Bisnis FH UGM bersama dengan Magister Bisnis Hukum dan Kenegaraan (MHBK), Centre for Intellectual Property, Competition, and Dispute Settlement …

Jumat (23/11/24) Keluarga Mahasiswa Magister Hukum Kesehatan (KMMHKes) melaksanakan musyawarah program kerja tahun 2024-2025. Dihadiri oleh Plt Kepala Prodi Magister Hukum Kesehatan …

Prodi Doktor Ilmu Hukum selenggarakan kuliah tamu pada Sabtu (23/11/2024). Kuliah tamu ini diikuti mahasiswa dari prodi Doktor Ilmu Hukum yang mengambil …

Scroll to Top