Malam Puncak Dies Natalis Ke-70 FH UGM

IMG_9999

Semarak Dies Natalis ke-70 Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) mencapai titik kulminasi pada Sabtu (20/2) malam. Sekitar lebih dari 600 alumni dari berbagai angkatan menyempatkan datang untuk meramaikan malam istimewa ini. Hadir pula Ketua Umum KAGAMA (Keluarga Alumni Gadjah Mada) periode 2014-2019 yang juga menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, S.H, M.IP. Mahasiswa-mahasiswi pun tidak ketinggalan berpartisipasi pada acara dimana Katon Bagaskara, menjadi bintang tamunya. Santap malam disediakan dalam berbagai pilihan, salah satunya dengan mendatangkan angkringan-angkringan yang menambah kuat nuansa nostalgia.

Dr. Albertina Ho, S.H., M.H., salah satu alumni tahun 1979 saat memberi sambutan sempat berbagi sedikit kenangannya di masa kuliah. Ketua Pengadilan Negeri Bekasi itu juga berpesan, “Mari bersama-sama menjaga nama baik almamater kita Fakultas Hukum UGM. ”Tidak hanya datang untuk bertemu teman lama, beberapa alumni juga menyumbangkan suara emasnya. Malam semakin meriah ketika para model fashion show mulai melenggang di atas catwalk. Pasalnya, berbagai busana batik dipamerkan oleh para alumni dan dosen. Dua di antaranya adalah Konsultan Hukum, Triweka Rinanti, S.H., M.H. serta Notaris & PPAT, Yualita Widyadhari, CIIB., S.H., M.Kn.

Sebanyak 80 mahasiswa yang mengharumkan nama fakultas baik di tingkat nasional dan internasional sepanjang tahun 2015 mendapatkan penghargaan di malam itu. Ada yang secara individu; seperti Putika Nuralida Herdin peraih Best Pre-Conference Paper of ALSA International Annual Forum di Hongkong, ada juga sebagai tim; salah satunya tim yang menyabet juara I National Moot Court Competition Piala Konservasi II.

Setelah pemberian award, alumni FH UGM yang bekerja sebagai penegak hukum, dengan promotor Ketua Perhimpunan Advokat Indonesia, Dr. Otto Hasibuan, S.H., MM., menyampaikan deklarasi. Alumni FH UGM menyatakan komitmennya untuk lebih menguatkan jaringan alumni. Pihak kampus juga diharapkan bisa lebih intensif dalam mengkoordinasi pengembangan mahasiswa FH UGM pasca wisuda, “Supaya ada interaksi di antara kita semua.” Acara Malam Aspirasi Mahasiswa dan Temu Alumni inilah awalnya.

Viva Justicia!

(Jati/Lita)

TAGS :  

Latest News

Fakultas Hukum UGM Menyambut Kedatangan Tim Asesor BAN-PT dalam Rangka Akreditasi Program Studi Magister Hukum Kesehatan

Prodi Magister Hukum Kesehatan Fakultas Hukum UGM telah melaksanakan kegiatan Visitasi dan Reakreditasi Prodi Magister Hukum Kesehatan Fakultas Hukum UGM yang dilaksanakan pada Kamis (27/6/2024). …

LSJ FH UGM Selenggarakan Eksaminasi Putusan Kasasi Sate Pak Parto Kaliurang

Pusat Kajian Hukum dan Keadilan Sosial atau Law, Social, and Justice (LSJ) FH UGM menyelenggarakan eksaminasi Putusan Kasasi atas konflik agraria yang menimpa maskot kuliner …

PKPA Angkatan XII Fakultas Hukum UGM berkolaborasi dengan PERADI

Halo, Sobat Justicia! Fakultas Hukum UGM bekerja sama dengan PERADI menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat Angkatan XII Tahun 2024. Program ini memberikan kesempatan emas untuk …

Prodi Magister Hukum Kesehatan Fakultas Hukum UGM telah melaksanakan kegiatan Visitasi dan Reakreditasi Prodi Magister Hukum Kesehatan Fakultas Hukum UGM yang dilaksanakan …

Pusat Kajian Hukum dan Keadilan Sosial atau Law, Social, and Justice (LSJ) FH UGM menyelenggarakan eksaminasi Putusan Kasasi atas konflik agraria yang …

Halo, Sobat Justicia! Fakultas Hukum UGM bekerja sama dengan PERADI menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat Angkatan XII Tahun 2024. Program ini memberikan …

Scroll to Top