Penyuluhan Hukum Desa Binaan Merdikorejo oleh Dema Justicia Fakultas Hukum UGM

Senin (22/8), Dema Justicia Fakultas Hukum UGM kembali melaksanakan Penyuluhan Hukum Seri Kedua dengan topik Sistematika Pembagian Waris Tanah Menurut Hukum Waris Islam. Penyuluhan hukum ini merupakan rangkaian dari program Desa Binaan oleh Dema Justicia FH UGM. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Merdikorejo dan dihadiri oleh 32 peserta dari Perangkat Kelurahan Merdikorejo yang terdiri dari masing-masing Kepala Dukuh dan POKJA PKK.

Acara diawali dengan sambutan dari Agus Prasetyo selaku Kepala Kalurahan Merdikorejo. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Oki Ridwan Gunawan selaku Ketua Pelaksana kegiatan Desa Binaan. 

Pada penyuluhan hukum kali ini, narasumber yang didatangkan adalah Dr. Destri Budi Nugraheni, S.H., M.Sl. selaku dosen dari Departemen Hukum Islam FH UGM. Beliau memaparkan bahwasanya permasalahan hukum keluarga yang banyak terjadi di masyarakat antara lain poligami, perceraian, perkawinan, dan pewarisan. Dalam hal pembagian waris bagi orang islam harus menggunakan hukum islam. Selanjutnya beliau juga menjabarkan unsur-unsur dan asas-asas dalam pewarisan islam. 

Setelah sesi materi selesai, penyuluhan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan kuis interaktif. Kuis interaktif diisi dengan memberikan beberapa pertanyaan kepada peserta terpilih oleh MC dan disertai dengan pemberian doorprize bagi peserta yang dapat menjawab pertanyaan dengan tepat. Ke depannya, Desa Merdikorejo ini akan menjadi desa binaan dari Dema Justicia FH UGM, dibawah pengawasan dan pembinaan dari Fakultas Hukum UGM. Harapannya masyarakat Merdikorejo akan semakin teredukasi dan menjadi melek hukum dalam kehidupan sehari-hari. 

 

Penulis: Fadhila Ardianti
Penyunting: Humas

Berita Terbaru

Workhsop Judicial Review Mahkamah Konstitusi

Mahkamah Konstitusi sebagai the guardian of constitution (pengawal konstitusi) menjadi garda terdepan untuk menjaga dan mengakomodir hak-hak konstitusional warga negara. Dalam mengawal konstitusi, tentu peran …

Dosen Departemen Hukum Perdata jadi Saksi Ahli dalam Perkara Pembatalan Perjanjian Pengikatan Jual Beli di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

Kamis (14/03/2024) Dosen Departemen Hukum Perdata Dr. Taufiq El Rahman, S.H., M.Hum menjadi saksi ahli dalam Perkara Pembatalan Perjanjian Pengikatan Jual Beli di Pengadilan Negeri …

Podcast Notariat: Jangka Waktu Perjanjian Sewa-Menyewa Seumur Hidup. Emang Boleh Selama Itu?

Program Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum UGM baru saja merilis “Podcast Notariat Episode 3: Kok Jangka Waktu Perjanjian Sewa-Menyewa Seumur Hidup. Emang Boleh Selama Itu?” …

Mahkamah Konstitusi sebagai the guardian of constitution (pengawal konstitusi) menjadi garda terdepan untuk menjaga dan mengakomodir hak-hak konstitusional warga negara. Dalam mengawal …

Kamis (14/03/2024) Dosen Departemen Hukum Perdata Dr. Taufiq El Rahman, S.H., M.Hum menjadi saksi ahli dalam Perkara Pembatalan Perjanjian Pengikatan Jual Beli …

Program Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum UGM baru saja merilis “Podcast Notariat Episode 3: Kok Jangka Waktu Perjanjian Sewa-Menyewa Seumur Hidup. Emang …

Fakultas Hukum UGM yang diwakili oleh Organisasi Peradilan Semu Satria Paramartha menampilkan praktik peradilan semu tindak pidana terhadap rupiah. Dalam peradilan semu …

Scroll to Top