Fakultas Hukum UGM Buka Rangkaian Dies Natalis dengan Pengajian dan Doa Bersama

Dekan Fakultas Hukum UGM, Dahliana Hasan, S.H., M.Tax., Ph.D., baru saja membuka rangkaian Dies Natalis Fakultas Hukum UGM ke 77 pada Selasa (7/2) yang dilaksanakan di ruang Auditorium Gedung B Fakultas Hukum UGM.

Dalam sambutannya, Dahliana Hasan mengungkapkan harapannya untuk Fakultas Hukum UGM. “Hari ini merupakan pembukaan Dies Natalis Fakultas Hukum UGM ke 77, artinya Fakultas Hukum UGM sudah mengarungi 77 tahun dengan suka-duka dan juga dinamika yang ada. Mudah-mudahan nantinya akan terus meningkat reputasinya sekaligus menjadi barometer hukum atau ilmu hukum tidak hanya di level nasional, tapi juga internasional,” tutur Dahliana Hasan.

Pembukaan tersebut kemudian dilanjutkan dengan pengajian dan doa bersama dengan tema “Merawat Negara Kesatuan Republik Indonesia Dalam Perspektif Agama dan Budaya”. Materi pengajian ini dibawakan oleh Ustadz Dr. Fahruddin Faiz, S.Ag., M.Ag.. Dalam materi pengajiannya, Ustadz Fahruddin Faiz menyatakan bahwa sebelum merawat sesuatu, manusia terlebih dahulu harus mencintainya. Begitu pula dengan Indonesia, sebelum memperjuangkan dan merawat NKRI, masyarakat terlebih dahulu harus mencintai negara Indonesia.

Kegiatan pembukaan rangakaian Dies Natalis Fakultas Hukum UGM ke 77 kemudian diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Fahruddin Faiz.

TAGS :  

Berita Terbaru

Prodi Sarjana Ilmu Hukum Luluskan 99 Wisudawan, 2 Di Antaranya Raih Predikat Wisudawan Terbaik

Fakultas Hukum UGM baru saja menyelenggarakan Pelepasan Wisudawan Periode I Tahun Akademik 2024/2025 pada Kamis (21/11/2024). Adapun pelepasan wisudawan yang diselenggarakan di Auditorium Gedung B …

Mahasiswa Pascasarjana FH UGM Pererat Kekeluargaan Antar Prodi Melalui Lex Athletica Vol.1

Sabtu (26/10/2024), Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) dengan bangga mempersembahkan Lex Athletica Vol.1. Kegiatan ini merupakan sebuah ajang kompetisi olahraga yang bertujuan untuk …

Bahas Ketenagakerjaan, MIH Gelar Kuliah Tamu

Program Studi Magister Ilmu Hukum Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan kuliah tamu pada hari Jumat (15/11/2024), di Ruang 3.1.1 Fakultas Hukum UGM. Kuliah tamu yang dilaksanakan …

Fakultas Hukum UGM baru saja menyelenggarakan Pelepasan Wisudawan Periode I Tahun Akademik 2024/2025 pada Kamis (21/11/2024). Adapun pelepasan wisudawan yang diselenggarakan di …

Sabtu (26/10/2024), Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) dengan bangga mempersembahkan Lex Athletica Vol.1. Kegiatan ini merupakan sebuah ajang kompetisi olahraga …

Program Studi Magister Ilmu Hukum Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan kuliah tamu pada hari Jumat (15/11/2024), di Ruang 3.1.1 Fakultas Hukum UGM. Kuliah …

Senin (18/11/2024), Magister Kenotariatan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (MKn FH UGM) kembali menghadirkan sebuah acara yang inspiratif melalui Guest Lecture bertajuk …

Scroll to Top