Delegasi FH UGM Juara Umum Diponegoro Law Fair 2016

1477848277844

Delegasi FH UGM pada kompetisi Diponegoro Law Fair 2016 Universitas Diponegoro, Semarang, berhasil meraih juara umum dan membawa pulang piala bergilir Prof. Satjipto Rahardjo. Kompetisi Diponegoro Law Fair 2016 diselenggarakan pada 28-30 Oktober 2016. Dalam kompetisi ini, FH UGM diwakili oleh 4 tim pada 3 cabang kompetisi. 2 tim untuk cabang Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI), 1 tim untuk cabang Contract Drafting dan 1 tim untuk cabang Debat Nasional.

Tim LKTI dibawah bimbingan Forum Penelitian dan Penulisan Hukum (FPPH) PALAPA berhasil meraih juara 1 dan juara 2. Juara 1 diraih oleh Tim Carla Nathania dan Imelda Chandra, dan Juara 2 diraih oleh Tim Abhirama Haidar dan Reynard Kristian. Tim Contract Drafting dibawah bimbingan Bussiness Law Community berhasil meraih peringkat 3. Peringkat 3 diraih oleh Tim Annessa Zahra, Ima Nurlatifah, Martha Sooai, Petty Ika Wayne, Priaksa Pradipta, Rianvi Giovani, dan Suci Rahma Putri. Tim Debat Nasional berhasil hingga ke babak semifinal dengan beranggotakan Bramanda S. S., Jhon Ias Simamora, dan R. Hilda. A. Dengan hasil pencapaian tersebut, delegasi FH UGM dinobatkan sebagai juara umum Diponegoro Law Fair 2016 dan membawa pulang piala bergilir Prof. Satjipto Rahardjo. Pencapaian tersebut tidak terlepas dari hasil jerih payah setiap perwakilan tim yang tergabung dalam delegasi FH UGM.

TAGS :  

Berita Terbaru

UGM Bersinergi dengan doctorSHARE dan Dinas Kesehatan Anambas: Kolaborasi Pengabdian Masyarakat melalui Rumah Sakit Kapal dr. Lie Dharmawan II

Rabu, (16/4/2025), pukul 14.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan rapat koordinasi secara daring …

Penguatan Peran Akademisi dalam Pemberdayaan Masyarakat: Sosialisasi Hibah Pengabdian FH UGM Tahun 2025

Kamis, (10/4/2025) pukul 10.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan kegiatan Sosialisasi Program Hibah …

Dosen Fakultas Hukum UGM menjadi Narasumber dalam Pelatihan Dasar Mengenai Lembaga Keuangan Syariah bagi Pegawai LAPS SJK

Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK) menggelar pelatihan dasar mengenai Lembaga Keuangan Syariah bagi para pegawai dan pengurusnya Kamis, (10/4/2025). Pelatihan ini …

Rabu, (16/4/2025), pukul 14.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan rapat …

Kamis, (10/4/2025) pukul 10.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan kegiatan …

Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK) menggelar pelatihan dasar mengenai Lembaga Keuangan Syariah bagi para pegawai dan pengurusnya Kamis, …

LATAR BELAKANG Halo, Sobat Justicia! Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada berkolaborasi dengan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat Angkatan …

Scroll to Top