DIORAMA
Penyuluhan Hukum PKBH

Penyuluhan di Kalurahan Patuk, Kabupaten Gunungkidul

Tema Hukum: Hukum Lingkungan

Jenis Penyuluhan: Hibah Penyuluhan Hukum Mahasiswa 

Tahun Pelaksanaan: 2023

Alamat Pelaksanaan: Kalurahan Patuk, Kabupaten Gunungkidul

Penyuluh: 

  • Chikita Handriana
  •  

Pada tanggal 15 September 2023, bertempat di SMP Negeri 1 Patuk, telah dilakukan penyuluhan hukum dengan topik “Optimalisasi Penggunaan Layanan Smart Environment dalam Menghadapi Krisis Air Bersih” dan peserta yakni para pelajar kelas 8A SMP Negeri 1 Patuk berjumlah 32 siswa. Tujuan diadakannya kegiatan penyuluhan hukum ini antara lain adalah untuk memperkenalkan smart environment kepada siswa SMPN 1 Patuk, megoptimalisasi penerapan smart environment dalam menghadapi permasalahan yang ada, dan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait hak masyarakat terhadap air bersih dan kewajiban masyarakat terkait sumber daya air. Penyuluhan dilakukan dengan pemaparan materi dan tanya jawab. Materi yang dibawakan antara lain pemaparan mengenai smart environment secara general dan pemaparan hak dan kewajiban masyarakat terhadap sumber daya air. Tanya jawab dilakukan secara interaktif antara penyuluh dengan para peserta. Dari kegiatan ini didapati bahwa para siswa telah memahami hak dan kewajiban mereka terhadap sumber daya disertai alas hukum terkait hak dan kewajiban mereka, siswa juga telah belajar dan mengenal smart environment dan cara menggunakannya melalui gadget pribadi mereka.

Dokumentasi

Scroll to Top