Pelepasan Purna Tugas Prof. Dr. Nindyo Pramono, S.H., M.S.

Fakultas Hukum UGM selenggarakan pelepasan purna tugas bagi Prof. Dr. Nindyo Pramono, S.H., M.S. pada Sabtu (3/8/2024). Pelepasan purna tugas ini sekaligus menjadi momentum peluncuran buku Hukum Perseroan Terbatas yang ditulis sendiri oleh Prof. Nindyo. Rangkaian kegiatan ini dilaksakan di Auditorium Gedung B Fakultas Hukum UGM. Pelepasan purna tugas ini tidak hanya dihadari oleh para kolega, tapi juga oleh para dekan fakultas sahabat hingga Ketua Umum PP KAGAMA Ganjar Pranowo dan Rektor UGM Prof. Ova Emilia.

Prof. Nindyo sendiri telah mengabdikan dirinya sebagai pendidik di Fakultas Hukum UGM sejak tahun 1980. Selama 44 tahun berkarya, Prof Nindyo Pramono telah banyak menjadi inspirasi bagi orang-orang sekitarnya. 

Tak mengherankan dalam momen pelepasan purna tugas ini, beberapa kolega bahkan mantan mahasiswa yang membagikan kesan-kesan mendalam selama mengenal Prof Nindyo. Salah satunya adalah Ganjar Pranowo, S.H., M.I.P. yang pernah menjadi salah satu mahasiswa Prof Nindyo. Dalam  kesempatan ini Ganjar mengungkapkan rasa terima kasih dan hormatnya kepada Prof Nindyo yang merupakan idolanya sejak mahasiswa. 

Atas segala kesan-kesan dan doa baik yang disampaikan oleh para hadirin, Prof Nindyo merasa sangat terharu dan mengucapkan banyak terima kasih. Prof Nindyo berharap, masih dapat berkarya dan berbakti bagi masyarakat.

TAGS :  

Berita Terbaru

Pelajari Perkembangan Kajian Hukum Adat dari Berbagai Negara, Mahasiswi Doktoral dan Dosen FH UGM Ikuti International Course And Conference On Legal Pluralism di Universitas Indonesia

Aprilia Stefany Leliak, mahasiswa Prodi Doktor Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (PDIH FH UGM), bersama dengan Sartika Intaning Pradhani dan Almonika Cindy Fatika …

PKPA Angkatan XIV Fakultas Hukum UGM berkolaborasi dengan PERADI RBA

[PENDAFTARAN PENDIDIKAN KHUSUS PROFESI ADVOKAT FH UGM ANGKATAN XIV TAHUN 2025 BERSAMA PERHIMPUNAN ADVOKAT INDONESIA RUMAH BERSAMA ADVOKAT (PERADI RBA)] Halo, Sobat Justicia! Fakultas Hukum …

Tingkatkan Relevansi dan Inovasi Pendidikan, FH UGM Gelar Workshop Bagi Pengajar Hukum Adat Se-Indonesia

Departemen Hukum Adat Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) menyelenggarakan Workshop “Tantangan dan Dukungan bagi Inovasi Pengajaran Hukum Adat” pada Senin (25/11/2024) di Ruang …

Aprilia Stefany Leliak, mahasiswa Prodi Doktor Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (PDIH FH UGM), bersama dengan Sartika Intaning Pradhani dan …

[PENDAFTARAN PENDIDIKAN KHUSUS PROFESI ADVOKAT FH UGM ANGKATAN XIV TAHUN 2025 BERSAMA PERHIMPUNAN ADVOKAT INDONESIA RUMAH BERSAMA ADVOKAT (PERADI RBA)] Halo, Sobat …

Departemen Hukum Adat Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) menyelenggarakan Workshop “Tantangan dan Dukungan bagi Inovasi Pengajaran Hukum Adat” pada Senin …

Pada Kompetisi Debat Hukum Nasional PLC 2024, Speciality FH UGM mengirimkan tim yang terdiri atas Bintang Ratu Excelluna R.P. (FH 2022), Fadilla …

Scroll to Top