LCDC Selenggarakan Pembekalan Karir Bagi Calon Wisudawan Prodi S1 Periode II T.A. 2024/2025 sebagai Bentuk Komitmen dalam Pengembangan Karir

Jumat (21/2/2025), Law Career Development Center (LCDC) Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada sukses menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Calon Wisudawan Program Sarjana Periode II Tahun Akademik 2024/2025. Kegiatan ini merupakan agenda rutin LCDC yang diadakan menjelang setiap periode wisuda di UGM. Tujuannya untuk membekali calon wisudawan dengan wawasan seputar proses rekrutmen kerja, peluang serta tantangan karier bagi lulusan hukum, serta strategi sukses dalam menghadapi seleksi kerja.

Pada kesempatan ini, pembekalan wisuda mengusung tema “From FH UGM to Your Dream Job #11: Peluang Karir Sarjana Hukum sebagai Auditor Hukum” dengan menghadirkan narasumber berpengalaman, Harvardy Muhammad Iqbal, S.H., M.H., C.L.A.. Kegiatan diawali dengan sambutan dari Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama, Bapak Adrianto Dwi Nugroho, S.H., Adv. LL.M., LL.D., yang menekankan bahwa pembekalan ini merupakan upaya strategis LCDC dalam membantu lulusan FH UGM menemukan jalur karier yang sesuai dengan minat dan kompetensi mereka.

Kegiatan yang dipandu oleh Taufiq Adiyanto, S.H., LL.M. ini berlangsung dengan lancar. Sebagai pembuka, Harvardy menjelaskan peran serta tanggung jawab utama seorang auditor hukum, diikuti dengan pemaparan mengenai berbagai informasi seputar profesi ini. Harvardy juga menguraikan alur kerja seorang auditor hukum serta kualifikasi yang dibutuhkan untuk menjadi seorang auditor hukum. 

Antusiasme peserta terlihat sepanjang kegiatan, terutama dalam sesi tanya jawab yang menutup rangkaian pembekalan. Kegiatan ini juga mencerminkan komitmen LCDC dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya poin ke-4 dan ke-8, yakni pendidikan berkualitas serta pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi.

Penulis: Aldhienta Ashra Rafel (Mahasiswa Paruh Waktu LCDC)

TAGS :  

Berita Terbaru

FH UGM Selenggarakan Hearing Efisiensi Anggaran Bersama LO/LSO

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) mengadakan pertemuan bertajuk “Hearing Efisiensi Anggaran Fakultas Hukum” sebagai tindak lanjut atas Permohonan Kejelasan Dampak Efisiensi yang diajukan …

Halalbihalal 2025 Departemen Hukum Perdata: Perkuat Sinergi dan Kolaborasi Antardosen

Kamis, (17/4/2025), acara Halalbihalal yang digelar oleh Departemen Hukum Perdata, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, menandai momen kebersamaan tanpa formalitas yang berlangsung penuh kehangatan dan …

UGM Bersinergi dengan doctorSHARE dan Dinas Kesehatan Anambas: Kolaborasi Pengabdian Masyarakat melalui Rumah Sakit Kapal dr. Lie Dharmawan II

Rabu, (16/4/2025), pukul 14.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan rapat koordinasi secara daring …

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) mengadakan pertemuan bertajuk “Hearing Efisiensi Anggaran Fakultas Hukum” sebagai tindak lanjut atas Permohonan Kejelasan Dampak …

Kamis, (17/4/2025), acara Halalbihalal yang digelar oleh Departemen Hukum Perdata, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, menandai momen kebersamaan tanpa formalitas yang berlangsung …

Rabu, (16/4/2025), pukul 14.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan rapat …

Kamis, (10/4/2025) pukul 10.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan kegiatan …

Scroll to Top