LCDC Kembali Selenggarakan Pembekalan Calon Wisudawan, Angkat Tema Peluang Karir Jaksa

Law Career Development Center (LCDC) telah menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Calon Wisudawan Prodi S-1 Periode IV TA 2023/2024 pada Jumat (23/8/2024) lalu. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh LCDC beberapa waktu sebelum pelaksanaan setiap periode wisuda yang ada di UGM. Kali ini, pembekalan diselenggarakan dengan mengangkat tema “From FH UGM to Your Dream Job #9: Peluang Karir Sarjana Hukum sebagai Jaksa”.  Sejalan dengan tema yang diangkat, dalam kegiatan ini LCDC menghadirkan seorang narasumber yang berprofesi sebagai Kepala Biro Kepegawaian Kejaksaan Agung, yaitu Sri Kuncoro, S.H., Msi.

Kegiatan ini dibuka dengan sambutan oleh Adrianto Dwi Nugroho, S.H., Adv.LL.M., LL.D. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Kerja Sama. Beliau menyampaikan bahwa setiap lulusan Sarjana Hukum memiliki minat karir yang berbeda, sehingga diperlukan wadah untuk membantu calon wisudawan untuk menemukan minat karirnya. Beliau juga mengatakan bahwa pembekalan wisuda yang secara rutin diadakan oleh LCDC harapannya mampu membantu calon wisudawan untuk mendapatkan pengetahuan baru seputar karir yang akan ditempuh setelah wisuda. 

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Taufiq Adiyanto, S.H., LL.M. selaku Direktur Law Career Development Center (LCDC) FH UGM. Beliau menyampaikan bahwa lulusan Fakultas Hukum UGM memiliki peluang yang besar untuk meniti karirnya sebagai Jaksa. Dipandu oleh Indri Andini sebagai moderator, kegiatan ini berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir. 

Sri Kuncoro mengawali acara dengan memperkenalkan Kejaksaan sebagai lembaga eksekutif yang memiliki fungsi yang berkaitan dengan kekuasaan kehakiman. Kemudian, Sri Kuncoro menjelaskan mengenai struktur organisasi dari Kejaksaan Agung. Selanjutnya, bertepatan dengan pembukaan pendaftaran seleksi CASN 2024, beliau memaparkan proses rekrutmen dan persyaratan yang perlu dipenuhi untuk menjadi seorang Jaksa. Sebelum menutup pemaparan materi, Sri Kuncoro menceritakan sedikit pengalamannya sebagai seorang Jaksa dan memberikan beberapa tips dan trik bagi alumni Fakultas Hukum UGM yang berminat untuk berkarier sebagai seorang Jaksa. Para peserta sangat antusias mengikuti acara dari awal hingga akhir, hal tersebut dapat dilihat dari antusiasme para peserta dalam sesi tanya jawab yang juga sekaligus mengakhiri acara. 

Dilaksanakannya kegiatan ini juga merupakan wujud nyata keseriusan LCDC sebagai salah satu unit di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada dalam mewujudkan 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, terkhusus poin ke ke-4 dan ke-8 yaitu pendidikan bermutu dan pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi.

Penulis: Cinta Ratu Bunga Permatahati (Part Timer LCDC)

TAGS :  

Berita Terbaru

UGM Bersinergi dengan doctorSHARE dan Dinas Kesehatan Anambas: Kolaborasi Pengabdian Masyarakat melalui Rumah Sakit Kapal dr. Lie Dharmawan II

Rabu, (16/4/2025), pukul 14.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan rapat koordinasi secara daring …

Penguatan Peran Akademisi dalam Pemberdayaan Masyarakat: Sosialisasi Hibah Pengabdian FH UGM Tahun 2025

Kamis, (10/4/2025) pukul 10.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan kegiatan Sosialisasi Program Hibah …

Dosen Fakultas Hukum UGM menjadi Narasumber dalam Pelatihan Dasar Mengenai Lembaga Keuangan Syariah bagi Pegawai LAPS SJK

Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK) menggelar pelatihan dasar mengenai Lembaga Keuangan Syariah bagi para pegawai dan pengurusnya Kamis, (10/4/2025). Pelatihan ini …

Rabu, (16/4/2025), pukul 14.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan rapat …

Kamis, (10/4/2025) pukul 10.00 WIB, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Unit Kerja Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) mengadakan kegiatan …

Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK) menggelar pelatihan dasar mengenai Lembaga Keuangan Syariah bagi para pegawai dan pengurusnya Kamis, …

LATAR BELAKANG Halo, Sobat Justicia! Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada berkolaborasi dengan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat Angkatan …

Scroll to Top