Pelantikan Pengurus Keluarga Mahasiswa Magister Ilmu Hukum (KMMIH), Fakultas Hukum UGM 2021-2022.

Pada hari Jumat, 4 Juni 2021 Pukul 10.30-11.30 WIB dilaksanakan Pelantikan Pengurus Keluarga Mahasiswa Magister Ilmu Hukum (KMMIH) Fakultas Hukum UGM. Acara dihadiri oleh Ketua Program Studi Magister Ilmu Hukum UGM, Sri Wiyanti Eddyono, S.H.,LL.M(HR).,Ph.D., dan Sekretaris Program Studi Magister Ilmu Hukum UGM, Dr. Khotibul, S.H.,LL.M serta Pengurus Inti KMMIH FH UGM 2020/2021 terpilih. Adapun susunan pengurus KMMIH FH UGM 2021/2022 yang juga hadir pada acara pelantikan tersebut yaitu Muhammad Maulana Hasnan Rasyid, S.H. (Ketua), Amalia Rizki Wulandari, S.H. (Sekretaris), Selina Putri Gandi,S.H. (Bendahara), Muhammad Fauzi, S.H. (Koordinator Bidang Kajian, Strategis dan Advokasi), Wildan Azkal Fikri, S.H (Koordinator Bidang Hubungan Masyarakat), Imam Ahmad Saputra, S.H (Koordinator Bidang Pengabdian Masyarakat) dan Audrey Anggita Ayuningtyas, S.H. (Koordinator Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia).  Rangkaian acara pelantikan dimulai dengan pembukaan dan sambutan oleh Sri Wiyanti Eddyono, S.H.,LL.M (HR).,Ph.D., selaku Ketua Prodi MIH, dilanjutkan dengan pembacaan dan penandatanganan Berita Acara Pelantikan oleh Ketua Prodi MIH dan Ketua KMMIH 2021/2022.

Dalam acara tersebut, Sri Wiyanti Eddyono, S.H.,LL.M(HR).,Ph.D., selaku Ketua Prodi MIH FH UGM juga memberikan arahan kepada Pengurus KMMIH terpilih terkait program kerja, dan masa jabatan untuk kepengurusan yang baru ini. Pengurus KMIIH juga menyampaikan beberapa program kerja selama satu tahun kepengurusan kedepan yang didominasi oleh kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan secara daring menyesuaikan dengan kondisi dan situasi pandemic yang masih dialami hingga saat ini. Acara ditutup dengan foto bersama pengelola Prodi MIH FH UGM dengan Pengurus KMMIH 2021/2022.

TAGS :  

Berita Terbaru

Dosen Departemen Hukum Islam FH UGM Menjadi Narasumber Pada Kolegium Hukum Islam Kontemplasi Akhir Tahun 2025

Sabtu (27/12/2025), Dosen Departemen Hukum Islam Fakultas Hukum UGM, Prof. Dr. Hartini, S.H., M.Si. menjadi narasumber dalam kegiatan webinar Kolokium Hukum Islam Kontemplasi Akhir Tahun …

Perkuat Pendidikan Hukum Berbasis Praktik, FH UGM Laksanakan Program Magang Mahasiswa di Kejati DIY

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) secara resmi melaksanakan kegiatan penerjunan mahasiswa magang di Kejaksaan Tinggi Daerah Istimewa Yogyakarta (Kejati DIY). Periode magang ini …

Policy Paper: Urgensi Pembentukan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Pembiayaan Industri Kementerian Perindustrian

Tekanan perekonomian global, meningkatnya kompetisi perdagangan internasional, serta masuknya produk impor berharga murah telah menurunkan daya saing industri dalam negeri, khususnya industri padat karya. Kondisi …

Scroll to Top