KMN UGM MENGGELAR QURBAN BERSAMA DENGAN KMMH UGM DI GUNUNG KIDUL

image2

KMN UGM MENGGELAR QURBAN BERSAMA DENGAN KMMH UGM DI GUNUNG KIDUL

Gunung Kidul – Keluarga Mahasiswa Notariat (KMN) UGM kembali menggelar Qurban di Hari Raya Idul Adha 1439 H. Sedikit berbeda dengan kegiatan Qurban tahun lalu, tahun ini KMN menjalin kerja sama dengan Keluarga Mahasiswa Magister Hukum (KMMH) UGM dan Qurban tahun ini dilaksanakan di Desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul pada hari rabu tanggal 22 Agustus 2018.
Dalam kegiatan Qurban tahun ini, KMN bersama dengan KMMH telah mengumpulkan donasi yg dilakukan sejak tanggal 8 Agustus 2018 dengan total hasil yang terkumpul sebanyak Rp.13.900.000,- yang kemudian dibelikan hewan Qurban sebanyak 6 ekor kambing. Sebelum melaksanakan kegiatan Qurban, KMN bersama KMMH beserta warga Desa Sidoharjo berkumpul di lapangan terbuka untuk melaksanakan Ibadah Shalat Ied yang kemudian dilanjutkan dengan penyembelihan hewan Qurban dan pembagian daging Qurban kepada warga Desa Sidoharjo.

Selain Qurban bersama KMMH, tahun ini KMN juga berpartisipasi dalam Qurban bersama Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia (INI) dan Pengurus Wilayah Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta di Desa Pengkol, Kecamatan Nglipar, Kabupaten Gunung Kidul pada hari kamis tanggal 23 Agustus 2018. Kegiatan Qurban tersebut dihadiri oleh Pengurus KMN, Pengurus Wilayah INI D.I.Yogyakarta, Pengurus Wilayah IPPAT D.I.Yogyakarta, Bupati Gunung Kidul Hj. Badingah, S.Sos., Kapolres Gunung Kidul AKBP Ahmad Fuady, S.H., S.I.K., M.H., Kepala Desa Pengkol Suharto, S.Sos. serta warga Desa Pengkol.

Kegiatan dimulai dengan penyembelihan hewan Qurban sebanyak 14 ekor sapi yang merupakan pemberian dari seluruh anggota INI dan IPPAT yang dilakukan di Balai Desa Pengkol yang kemudian dibagikan kepada warga Desa Pengkol. (EF)

Berita Terbaru

Praktik Peradilan Semu dalam Rangkaian Sertifikasi (SPR-1201) Banknotes Features, Counterfeit, and Legal Aspect Gelombang 1

Fakultas Hukum UGM yang diwakili oleh Organisasi Peradilan Semu Satria Paramartha menampilkan praktik peradilan semu tindak pidana terhadap rupiah. Dalam peradilan semu yang ditampilkan melibatkan …

Berkomitmen Lakukan Pengembangan Karir Dan Pendidikan, LCDC Berikan Konseling Gratis Bagi Mahasiswa

Memasuki paruh pertama tahun 2024, LCDC sebagai salah satu unit di Fakultas Hukum UGM kembali menunjukkan komitmennya dalam melakukan pengembangan pendidikan dan karir bagi mahasiswa. …

Expert Talk : Pengalaman Dosen sebagai Saksi Ahli dalam Kasus Korupsi

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara yang menggali aspek-aspek mendalam tentang peran dosen sebagai saksi ahli dalam penanganan kasus korupsi. Acara ini dihadiri …

Fakultas Hukum UGM yang diwakili oleh Organisasi Peradilan Semu Satria Paramartha menampilkan praktik peradilan semu tindak pidana terhadap rupiah. Dalam peradilan semu …

Memasuki paruh pertama tahun 2024, LCDC sebagai salah satu unit di Fakultas Hukum UGM kembali menunjukkan komitmennya dalam melakukan pengembangan pendidikan dan …

Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara yang menggali aspek-aspek mendalam tentang peran dosen sebagai saksi ahli dalam penanganan kasus korupsi. …

Delegasi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum UGM berhasil meraih penghargaan sebagai Best Speaker pada gelaran lomba teknik pembuatan akta “Padjajaran Notarial Fair 2024”. …

Scroll to Top